Pengertian Dan Manfaat Dedicated Hosting Server

 

1. Evaluasi Dedicated Hosting Server

            Perlu diketahui, tidak ada situs atau aplikasi lain yang dapat di-hosting di dalam satu server yang sama. Hal ini berarti bahwa klien mendapatkan penggunaan ekslusif dari sumber daya utama server yang terdiri atas CPU, RAM, dan HDD. User dapat menginstal pilihan sistem operasi dan distro tertentu (misalnya Debian, Ubuntu, Centos). Beberapa keuntungan dalam menggunakan dedicated server di antaranya keandalan tinggi, tingkat kinerja tinggi, tingkat keamanan tinggi, reputasi IP lebih baik karena tidak berbagi dengan website lain yang berarti tidak akan bertemu dengan tetangga yang dapat mengganggu kinerja website tersebut. 

Prinsip Dedicated server hampir sama dengan shared hosting. Jika shared hosting 1 Server untuk banyak pengguna, lain halnya dengan dedicated yang 1 Server ditujukan untuk 1 user/client


2. Manfaat Dedicate Server

            Dedicated server menyediakan layan hosting yang kuat, dapat diandalkan, dan aman. Dalam hal ini, user akan memiliki ruang yang cukup disk dan bandwidth sangat besar, lalu lintas tinggi, atau situs-situs mission-critical yang umunya dibutuhkan oleh perusahaan besar, organisasi data berat, dan komunikasi online aktif. Dedicated server memiliki kemampuan lebih besar untuk menginstal dan menjalankan aplikasi piranti lunak sehingga dapat menerima lebih banyak ruang dan alat-alat sederhana untuk operasional. Dedicated server sangat cocok untuk meraka yang membutuhkan layanan yang sangat baik. Dengan menempatkan sebuah website di dedicated server hosting, kemungkinan menghadapi masalah yang berkaitan dengan offline atau downtime akan berkurang drastis.


3.  Kendala Hosting

            Banyak pemilik website direpotkan dengan hal teknis seperti instalasi dan konfigurasi server, belum lagi dengan troubleshooting yang harus dilakukan terkait kinerja server. Ada waktu di mana sebuah website tidak lagi dapat dilayani oleh shared hosting biasa, sementara untuk sewa/memiliki server sendiri pemilik website tidak memiliki kompetensi dalam pengelolaan server. Sebab, secara mendasar web hosting merupakan salah satu faktor penentu performa website dalam berbagai kondisi, khususnya disaat menghadapi lonjakan traffic yang signifikan. Oleh sebab itu, dibutuhkan layanan hosting berkualitas untuk mengoptimalkan performa website. Tanpa hal tersebut, sebuah website tidak akan bisa berkembang sesuai ekspetasi meskipun sudah melakukan banyak hal. Secara teori, hosting juga berpengaruh terhadap SEO seperti website lambat, server down, dan roll-back content sangat berdampak terhadap kualitas SEO suatu website, di mana hal tersebut disebabkan oleh layanan hosting yang tidak bermutu.


Cara Kerja Dedicated Server

1. Cara Kerja Dedicated Server

            Layanan hosting khusus menawarkan ruang dan bandwidth untuk host website server. Dedicated server tersedia di Unix/Linux atau server Windows, dengan kinerja dan keamanan yang lebih tinggi. Hal ini juga menawarkan layanan untuk mengelola dan memelihara server, backup data, memonitor lalu lintas server, mengakses dukungan teknis, dan meningkatkan rencana sebagai perubahan kebutuhan.


2. Memilih Dedicated Server

            Dedicated hosting mengacu pada skenario pada sebuah situs web (atau kumpulan situs web terpadu) di-hosting di server fisiknya sendiri yang berbeda dan tidak berbagi hardware/software dengan situs web yang lainnya. Server akan disewa dari penyedia hosting dan ditempatkan secara fisik di data center. Seperti shared hosting atau VPS, paket dedicated hosting bisa dikelola sendiri atau bisa masuk dalam berbagai elemen hosting yang dikelola, dari menyediakan panel kontrol yang memungkinkan klien untuk meminta tugas pemeliharaan otomatis hingga untuk meminta dukungan teknisi dalam panggilan 24/7. Beberapa parameter yang perlu diperhatikan dalam memilih dedicated server adalah sebagai berikut.

 A. Spesifikasi Server

            Spesifikasi pendukung dedicated hosting penting untuk memastikan bahwa spesifikasi server yang digunakan berbeda dengan layanan shared hosting biasa. Mestinya harus mampu mengoptimalkan performa website. Beberapa penyedia layanan dedicated hosting telah mengaplikasikan teknologi Cloud VPS Parallel untuk server yang digunakan dalam melakukan kustomisasi modul server menggunakan dukungan cPanel.


B. Kapasistas Memori

            Ketika ingin memilih layanan dedicated hosting untuk website, pastikan memori yang mendukung website mampu memberikan performa terbaik. Kecepatan akses merupakan salah satu aspek terpenting yang pastinya tidak dapat ditawar. Jika perlu menganalisis terlebih dahulu penyedia hosting dengan memastikan memberikan RAM yang cukup dan sesuai dengan kebutuhan website.


C. Faktor Keamanan 

            Dalam memilih dedicated hosting, mempertimbangkan keamanan data website yang disediakan oleh provider menjadi satu keharusan. Dengan tingkat keamanan layanan dedicated hosting yang tinggi, terlebih lagi jika berupa website e-commerce yang memiliki banyak data penting. Untuk menghindari kerugian, penyedia dedicated hosting dapat memberikan jaminan berupa hardware dan software berlisensi untuk keamanan.


D. Dukungan Teknis

            Pengguna dedicated hosting adalah mereka yang memiliki website premium, sehingga tepat untuk mendapatkan prioritas pelayanan. Tentukan pilihan pada penyedia dedicated hosting yang siap memberikan dukungan teknis terbaik. Mestinya mereka menawarkan berbagai macam sarana komunikasi untuk membantu mengatasi setiap masalah tata kelola dedicated hosting yang dihadapi.


E. Harga

            Tanpa mengesampingkan kualitas, harga merupakan salah satu faktor penting yang selalu menjadi aspek pertimbangan. Harga mahal bukan indikator kualitas layanan, dan harga murah juga tidak selalu berujung murahan. Pilihan penyedia hosting yang menawarkan harga terbaik dengan mutu layanan sudah teruji


Kelebihan Dedicated Server

1. Akses Penuh

    Dedicated server memberikan akses penuh 100% kepada user dan membebaskan user untuk melakukan konfigurasi sesuai kebutuhan.

2. Aman dan Efektif

    Anda tidak perlu melakukan pengawasan terhadap server fisik dan jika terjadi kendala/kerusakan pada server anda tidak perlu bertanggung jawab atas server tersebut.

3. Tidak terganggu aktifitas user lain

    Dikarenakan Dedicated server ini adalah 1 server untuk 1 user jadi tidak akan ada user lain yang memakai sumber daya server bersamaan dengan anda.


Kekurangan Dedicated Server

1. Harganya Mahal

    Sebab 1 server dikelola sendiri tentunya uang yang dikeluarkan untuk menyewapun relatif mahal.

2. Konfigurasi Rumit

    Untuk pemula tentunya melakukan konfigurasi di 1 server yang dikelola sendiri cukup merepotkan.


Tidak ada komentar untuk "Pengertian Dan Manfaat Dedicated Hosting Server"